Kandungan Gizi Beras Merah dan Manfaatnya
Beras merah berasal dari tanaman yang sama dengan beras putih. Perbedaannya adalah pada proses penghilangan lapisan kulit luar. Bulir padi terdiri dari beberapa lapisan.
Jika lapisan terluarnya dihilangkan, maka terdapat lapisan berwarna kecoklatan. Itulah yang disebut dengan beras merah.
Jika beras merah diproses dan dihilangkan kulit beserta lapisan aleuronnya, maka akan didapatkan beras putih.
Kandungan gizi beras merah lebih banyak daripada beras putih. Kandungan gizi tersebut terutama terletak pada lapisan kecoklatan pada beras merah.
Beras merah merupakan salah satu jenis makanan yang mudah dicerna. Kandungan mineral di dalamnya mencukupi kebutuhan nutrisi untuk rambut, gigi, kuku, otot, dan tulang.
Kandungan Gizi Beras Merah
Beras merah mengandung antioksidan dan fitonutrien yang mendukung sistem imun, menurunkan kadar kolesterol, mengurangi risiko penyakit jantung, stroke, kanker usus besar, dan meringankan asma.
Beras merah mengurangi risiko kanker usus besar karena kaya akan selenium yang berperan mendukung perbaikan dan sintesis DNA pada sel-sel rusak serta mencegah perkembangan sel kanker.
Selenium merupakan antioksidan dan berguna bagi metabolisme hormon tiroid dan sistem imun. Selenium juga digunakan hati untuk menetralkan molekul-molekul racun dan berbahaya.
Beras merah merupakan sumber serat yang bagus untuk membantu fungsi pencernaan. Beras merah juga mengandung mineral mangan dan magnesium.
Mineral ini membantu memproduksi energi dari protein dan karbohidrat serta terlibat dalam sintesis asam lemak esensial.
Mangan adalah komponen penting pada enzim antioksidan, yaitu superoksida dismutase yang terdapat dalam mitokondria.
Enzim ini melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas yang merupakan hasil samping pada produksi energi.
Magnesium meringankan penyakit asma, menurunkan tekanan darah, mengurangi sakit kepala, dan mengurangi resiko penyakit jantung serta stroke.
Jika tubuh kekurangan magnesium, kalsium dapat masuk ke saraf dan meningkatkan ketegangan.
Magnesium membantu pengaturan saraf dan otot dengan mencegah masuknya kalsium, mencegah kontraksi dan menjaganya agar tetap rileks. Magnesium juga diperlukan untuk kesehatan tulang.
Beras merah juga mengandung niasin yang bermanfaat meningkatkan kadar nitrat oksida dalam darah, yaitu molekul yang berfungsi untuk dilatasi pembuluh darah serta mencegah plak aterosklerosis.
Menyimpan Beras Merah
Lapisan kecoklatan pada beras merah dapat berbau anyir bila beras merah disimpan lebih dari lima bulan. Bau anyir tersebut berasal dari minyak alami pada lapisan kulit yang menjadi busuk.
Beras merah dapat bertahan lebih lama bila disimpan di kulkas. Jika Anda membeli beras merah dalam kemasan, periksa tanggal produksi yang tertera pada bungkus.
Posting Komentar untuk " Kandungan Gizi Beras Merah dan Manfaatnya"