Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Delapan (8) Khasiat Jambu Biji Untuk Kesehatan


Delapan (8) Khasiat Jambu Biji Untuk Kesehatan
image : pixabay

Setelah pada artikel sebelumnya saya sudah mengulas tentang lima (5) manfaat buah Jambu biji untuk kesehatan dan pengobatan, maka pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang delapan (8) khasiat buah Jambu biji yang lain yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan juga pengobatan penyakit.

Jambu biji ini adalah tanaman tropis yang banyak kita jumpai hampir di seluruh pelosok desa di Indonesia. Buah jambu biji ini ada yang memang tumbuh secara liar di hutan atau atau di pekarangan rumah dan sebagian lagi memang sengaja di tanam oleh manusia.

Sejak dahulu kala, para leluhur dan orang tua kita telah mengenal dan mengetahui bahwa banyak sekali khasiat dan manfaat jambu biji yang sangat berguna untuk pengobatan penyakit dan gangguan kesehatan. Untuk itu mari kita simak uraian berikut ini supaya kita bisa mengetahui lebih banyak lagi tentang khasiat dari jambu biji ini.

Beberapa khasiat dan manfaat tersebut antara lain :

Bermanfaat Untuk Menjaga Kesehatan Gigi Dan Mulut

Ada pepatah mengatakan "lebih baik sakit hati daripada sakit gigi" yang menggambarkan betapa tersiksanya orang yang sedang mengalami sakit gigi. Makan tak enak tidurpun tak enak, begitulah dilema orang yang mengalami sakit gigi. Nah, agar agar gigi kita selalu sehat dan kuat maka ada cara yang mudah dan murah meriah. Hanya dengan rajin mengkonsumsi jambu biji saja maka gigi kita akan senantiasa terawat dan terjaga. Selain sakit gigi, mengkonsumsi jambu biji ternyata dapat mencegah bau mulut yang tidak sedap yang di sebabkan oleh bakteri di dalam mulut kita. Kandungan zat antimikroba dalam jambu biji juga bisa mencegah masalah lain pada gigi dan mulut kita seperti sariawan, nyeri gigi, gusi bengkak dan sebagainya.

Bermanfaat Untuk Menjaga Kesehatan Kulit Kita

Masalah yang paling di takuti oleh kaum hawa (wanita) adalah gejala penuaan dini. Kulit berkerut dan tidak bercahaya sehingga terlihat lebih tua. Dengan rajin mengkonsumsi jambu biji maka kulit yang berkerut dan tidak bercahaya dapat terselesaikan. Mengapa ? Itu semua karena efek dari kandungan antioksidan yang terdapat pada jambu biji dimana aktioksidan tersebut dapat mencegah terjadinya gejala penuaan dini, mengatasi masalah kulit seperti jerawat dan kandungan vitamin C nya mampu membuat kulit semakin cerah dan bercahaya.

Bermanfaat Untuk Mencegah Gejala Stress

Jambu biji memiliki kandungan berbagai jenis mineral yang di perlukan oleh tubuh kita, dan salah satunya adalah Magnesium. Menurut penelitian salah satu penyebab terjadinya gejala stress adalah karena kurangnya mineral dalam tubuh terutama Magnesium. Magnesium sendiri mempunyai perananan dalam mengatur fungsi otak kita terutama dalam peran mengatur suasana hati kita. Selain itu juga membantu relaksasi syaraf sehingga membuat kita lebih merasa tenang.

Bermanfaat Untuk Meredakan Nyeri Saat Haid (Menstruasi)

Jambu biji ternyata juga di jadikan sebagai salah satu bahan untuk membuat obat nyeri haid (Menstruasi). Kandungan zat yang memiliki efek spasmolitik mampu untuk melemaskan kembali otot - otot kita yang tegang.

Bermanfaat Dan Sangat Baik Jika Di Komsumsi Oleh Ibu Hamil (Bumil)

Agar pertumbuhan janin yang berada dalam kandungan tetap terjaga dengan baik maka seorang Ibu yang sedang hamil di sarankan untuk mengkonsumsi makanan yang kaya dengan kandungan asam folat. Salah satu yang di rekomendasikan adalah mengkonsumsi Jambu Biji. Kandungan asam folat di dalamnya sangat baik untuk perkembangan otak janin dan juga perkembangan sumsum tulang belakang janin dalam kandungan tersebut.

Bermanfaat Untuk Meningkatkan Kemampuan Otak Kita

Seiring dengan bertambahnya usia kita maka kemampuan kognitif kita secara alamiah juga akan mengalami penurunan, terutama apabila kita tidak menjaga asupan makanan yang kaya nutrisi yang bermanfaat untuk menjaga kemampuan kognitif otak kita. Jambu biji mempunyai kandungan vitamin B3 dan juga B kompleks dimana kedua vitamin tersebut sangat di perlukan sekali untuk menjaga kemampuan kognitif otak agar tetap berfungsi dengan baik.

Bermanfaat Sebagai Sumber Antioksidan Bagi Tubuh Kita

Keberadaan radikal bebas dalam tubuh kita merupakan pemicu dari munculnya berbagai macam jenis penyakit yang sangat berbahaya bagi kesehatan kita seperti penyakit Kanker dan juga penyakit Tumor. Salah satu upaya dalam mengatasi keberadaan radikal bebas dalam tubuh adalah dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung antioksidan tinggi. Salah satu yang di rekomendasikan adalah jambu biji, dimana menurut penelitian bahwa jambu biji memiliki kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk mengatasi radikal bebas tersebut.


Delapan (8) Khasiat Jambu Biji Untuk Kesehatan
image : pixabay

Catatan Penting untuk kita perhatikan :

Untuk mengkonsumsi dan mendapatkan manfaat dari buah Jambu biji ini kita bisa memakannya secara langsung (Sebelumnya tentu harus di cuci dulu dengan air bersih) atau kita bisa juga mengkonsumsinya dengan cara di buat jus Jambu biji. Untuk membuat jus jambu biji caranya juga sangat mudah karena sekarang banyak tersedia peralatan untuk membuat jus, misalnya saja blender yang banyak di jual di toko - toko elektronik di daerah anda.

Demikianlah uraian artikel tentang delapan (8) khasiat jambu biji untuk kesehatan. Daripada membeli obat kimia di pasaran yang harganya selangit lebih baik kita mencoba alternatif lain yang lebih murah dan juga bebas dari bahan - bahan kimia yaitu dengan cara membeli sendiri jambu biji dan mengkonsumsinya sendiri. Lebih aman dan murah bukan ?

Terima kasih atas kunjungan Anda.

Posting Komentar untuk "Delapan (8) Khasiat Jambu Biji Untuk Kesehatan "